Pendekar anak merupakan salah satu program dari UNICEF yang telah ada sejak lama untuk membantu hak – hak dasar anak – anak di Indonesia. Lantas, benarkah pendekar anak UNICEF penipuan? ketahui beberapa faktanya berikut ini.
Program Pendekar Anak UNICEF
Program Pendekar Anak UNICEF ini merupakan program donasi rutin setiap bulan dari lembaga UNICEF Indonesia. Dapat dikatakan dengan mengikuti program ini maka seseorang akan menjadi donatur tetap di UNICEF Indonesia.
Seperti dilansir dalam website resmi mereka bahwa program ini penipuan adalah tidak benar. Mengapa demikian? Berikut beberapa ulasannya untukmu :
- Sasaran Jelas
Sasaran dan juga program ini sangatlah jelas yaitu untuk membantu anak – anak yang ada di Indonesia baik permasalahan akses kesehatan, kebutuhan gizi maupun permasalahan lainnya.
Seperti contohnya donasi nutrisi yang berfokus pada kebutuhan gizi dan mengurangi risiko malnutrisi pada anak. Yang mana jelas program tersebut untuk membantu memenuhi nutrisi kebutuhan pada anak – anak.
- Lembaga Donasi Jelas
UNICEF Indonesia merupakan lembaga donasi yang jelas dan juga terpercaya. Untuk menjadi donatur dapat dilakukan melalui situs website resmi mereka atau dapat datangi kantor UNICEF secara langsung sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
- Laporan Setiap Bulan
Menjadi donatur di UNICEF Indonesia juga akan mendapatkan laporan mengenai program – program dan kegiatan yang dilakukan. Oleh karena itu para donatur akan mengetahui progress yang dilakukan setiap bulannya dan juga dana tersebut akan dialokasikan untuk kegiatan seperti apa.
Misalkan kamu ikut donasi kesehatan, kamu akan diberikan laporan terkait kegiatan apa saja yang dilakukan, bagaimana perubahan yang terjadi dan bahkan sampai laporan tahunan dikirimkan melalui email yang terdaftar.
Bergabung Jadi Pendekar Anak
Menjadi donatur tetap akan mendapatkan gelang Pendekar Anak dari UNICEF. Donasi rutin setiap bulannya akan membantu kesejahteraan dan memberikan dampak jangka panjang bagi anak – anak di Indonesia.
Nah, karena sudah tahu program pendekar anak UNICEF penipuan adalah tidak benar. mari bantu anak – anak di Indonesia bersama dengan UNICEF Indonesia. Bersama – sama membantu dan berbagi kepada mereka.